Saturday, June 22, 2019

Paturay Tineung Kelas VI Angkatan 2018/2019 : Selamat Berjuang Mewujudkan Cita-cita, Nak!

                               السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ 



Pada hari Kamis, 21 Juni 2019, SDN JELEGONG 01 melaksanakan Pentas Seni sekaligus 'Paturay Tineung' untuk melepas peserta didik Kelas VI ke tingkat pendidikan yang lebih tinggi. Acara berlangsung sejak pagi pukul 07.30 WIB hingga lepas adzan dhuhur pukul 12.30 WIB. Seluruh pengisi acara adalah Siswa/siswi SDN JELEGONG 01 Kelas I - VI yang dengan penuh semangat dan percaya diri menampilkan kemampuan masing-masing.

Mulai dari peserta lomba sepanjang 2018/2019 : 
Qasidah IMTAQ/PAI, Pildacil Putri, Pantomim, Tari Grup, Vocal Grup, Menyanyi Solo, Tari Solo, Kaulinan Barudak, Angklung serta Degung menjadi tontonan menarik sepanjang pagi hingga jelang siang. Para Pengunjung yang hadir mulai dari orangtua, alumni hingga undangan pun tampak sumringah menyaksikan penampilan mereka. Mengesankan, pastinya. Dari awal hingga akhir, terutama bagi Kelas VI, yang akan meninggalkan sekolah dasar setelah selama enam tahun mereka belajar menuntut ilmu.

Acara ditutup dengan foto bersama seluruh siswa Kelas VI beserta Bapak Kepala Sekolah dan bapak/ibu guru. 

                          الْحَمْدُ للَّهِ رَبِّ الْعَالَمِيْن

Ketua Panitia Acara, Bpk. Wawan Suwandi, S.Pd

Bapak Kepala Sekolah; Ayep Saripin, S.Pd


Anak adalah kehidupan,
Mereka sekedar lahir melaluimu tetapi bukan berasal Darimu.
Walaupun bersamamu tetapi bukan milikmu,
Curahkan kasih sayang tetapi bukan memaksakan Pikiranmu
karena mereka Dikaruniai pikiranya sendiri

Berikan rumah untuk raganya, tetapi tidak jiwanya,
Karena jiwanya milik masa mendatang
Yang tak bisa kau datangi
Bahkan dalam mimpi sekalipun

Bisa saja mereka mirip dirimu, tetapi jangan pernah
Menuntut mereka jadi seperti sepertimu.
Sebab kehidupan itu menuju kedepan, dan
Tidak tengelam di masa lampau.

Kaulah busur,
Dan anak – anakmulah anak panah yang meluncur.
Sang Pemanah Maha Tahu sasaran bidikan keabadian.
Dia menantangmu dengan kekuasaan-Nya,
hingga anak panah itu meleset,
jauh serta cepat.

Meliuklah dengan sukacita
Dalam rentangan Sang Pemanah,sebab Dia
Mengasihi anak- anak panah yang meleset laksana kilat,
Sebaimana pula dikasihiNya busur yang mantap


-KAHLIL GIBRAN-


Kelas VI Angkatan 2018/2019 Bersama Bapak/Ibu Guru SDN JELEGONG 01



Share:

0 comments:

Post a Comment

Contact Form

Name

Email *

Message *

Total Pageviews

Translate

Copyright © SDN JELEGONG 01 | Powered by Blogger Distributed By Protemplateslab & Design by ronangelo | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com